Lemet Jagung Pulut

BENIHPERTIWI.CO.ID – Lemet merupakan makanan khas Indonesia yang banyak ditemui di daerah-daerah jawa dengan bahan utama jagung. Jenis jagung yang digunakan umumnya adalah jagung biasa atau manis.

Kali ini kita akan membuat lemet dengan bahan jagung pulut atau jagung ketan yang mempunyai tekstur dan rasa yang berbeda dengan lemet lainnya.

Tanpa campuran tepung sebagai perekat, lemet dengan bahan jagung pulut mempunyai tekstur kenyal dan lengket, sangat cocok dipadukan dengan manisnya gula jawa dan gurihnya parutan kelapa muda.

Agar nampak unik dan alami, lemet bisa dibungkus dengan kulit jagung. Cara membuatnya cukup mudah dan tak perlu lama untuk dihidangkan. Yukk langsung cusss…

 

Bahan : 

300 gram jagung pulut pipil
150 gram kelapa muda parut
150 gram gula merah (disisir)
5 sdm gula pasir
1 sdt garam halus
1 lembar daun pandan (potong kecil2 berukuran 0.5 cm)
3 sendok air putih
15 lembar kulit jagung (untuk membungkus)
1 lembat daun jagung (disobek mengikuti urat daun jagung agar membentuk tali untuk mengikat lemet)

 

Cara Pembuatan :

1. Haluskan jagung menggunakan blender, tambahkan 3 sdm air agar jagung lebih cepat halus
2. Campurkan jagung yang telah di blender, kelapa, gula merah, gula putih dan garam. Aduk sampai rata
3. Siapkan kulit jagung, ambil satu sendok makan adonan lemet jagung pulut, jangan lupa letakkan daun pandan. Lalu ikat dengan kulit jagung yang sudah dibentuk seperti tali.
4. Kukus lemet 15-20 menit
5. Angkat dan siap dihidangkan

BACA LAINNYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your name. Please enter an valid email address. Please enter message.